Minggu, 15 Desember 2013

Pola Umum Musik Penyembahan

Pada rubrik Musik Ibadah Gerejawi kali ini, kita akan mengetengahkan pola musik penyembahan yang lazim
(umum) dipakai pada ibadah gerejawi.

I, II, III, IV, dst..” maksudnya: akord tingkat ke “….”. Miaslkan “IV”, berarti akord tingkat ke-4. Misalkan jika lagu tersebut dimainkan pada akord C (c = do), berarti, akord tingkat I –nya adalah C, tingkat II adalah D, akord tingkat IV-nya adalah F, dst.

Berikut pola-pola akord music penyembahan yang sederhana, yang lazim dipakai pada music Ibadah gerejawi.

Pola sederhana yang lazim dipakai dalam musik penyembahan gerejawi


Keterangan:
-          Setiap beralih(pindah) dari satu variasi ke variasi yang lainnya dipancing      dengan akord tingkat V – nya.
-   Untuk beralih ke variasi penutup dari variasi ke V; dipancing dengan  memainkan Bar II dan II baru kemudian masuk ke variasi penutup.


Mari terus Memuji dan Menyembah TUHAN Mejuah-juah TUHAN YESUS Si Masu-masu


Bernyanyilah

Berikut ini merupakan ayat-ayat di dalam Alkitab yang menyuruh kita untuk bernyanyi kepada Tuhan.

  • Kel 15:21  Miryam bernyanyi untuk mereka, "Bernyanyilah bagi TUHAN, sebab Ia telah menang dengan gemilang. Semua kuda dan pengendaranya dilemparkan-Nya ke dalam laut."
  • Hak 5:1  Pada hari itu bernyanyilah Debora dan Barak anak Abinoam. Begini katanya:
  • Hak 15:16  Maka bernyanyilah Simson, "Dengan rahang keledai, kuhajar seribu orang; dengan rahang keledai, kutumpuk* mayat-mayat mereka."
  • Mzm 33:2  Bersyukurlah kepada TUHAN dengan kecapi, bernyanyilah bagi-Nya dengan iringan musik.
  • Mzm 66:2  Bernyanyilah dan agungkanlah nama-Nya, muliakanlah Dia dengan puji-pujian.
  • Mzm 68:4  (68-5) Bernyanyilah bagi Allah, pujilah nama-Nya, siapkanlah jalan raya bagi Dia yang mengendarai awan. Nama-Nya TUHAN  —  bersenang-senanglah di hadapan-Nya!
  • Mzm 68:32  (68-33) Bernyanyilah bagi Allah, hai semua kerajaan, nyanyikanlah puji-pujian bagi TUHAN,
  • Mzm 96:1  Nyanyikanlah lagu baru bagi TUHAN! Bernyanyilah bagi TUHAN, hai bumi seluruhnya!
  • Mzm 96:2  Bernyanyilah bagi TUHAN dan pujilah Dia; setiap hari siarkanlah kabar gembira bahwa Ia telah menyelamatkan kita.
  • Yes 12:5  Bernyanyilah bagi TUHAN, sebab Ia membuat banyak keajaiban. Biarlah seluruh dunia mendengar tentang perbuatan-Nya.
  • Yes 12:6  Bersoraksorailah hai penduduk Sion, bernyanyilah dengan gembira. Allah kudus Israel sungguh mulia, Ia tinggal di tengah-tengah kamu."
  • Yes 23:16  Ambillah kecapi, kelilingilah kota, hai pelacur malang yang terlupa! Petiklah kecapi, bernyanyilah lagi, agar engkau diingat kembali.
  • Yes 27:2  Pada waktu itu TUHAN akan berkata, "Bernyanyilah tentang kebun anggur-Ku yang indah.
  • Yes 49:13  Bernyanyilah hai langit, bersoraklah hai bumi, hai gunung-gunung, bersoraklah gembira! Sebab TUHAN datang menghibur umat-Nya, Ia mengasihani umat-Nya yang tertindas.
  • Yes 54:1  Yerusalem, dahulu engkau seperti wanita mandul yang tak bisa melahirkan. Tetapi sekarang bersorak-soraklah, dan bernyanyilah dengan gembira! Sebab anak-anakmu banyak sekali, melebihi anak wanita yang tidak ditinggalkan suami.†
  • Yer 31:7  TUHAN berkata, "Bernyanyilah gembira bagi Israel, umat-Ku  —  bangsa yang terutama dari segala bangsa. Nyanyikanlah kidung pujian, dan beritakanlah: ‘TUHAN telah menyelamatkan yang tersisa dari umat-Nya.’
  • Za 2:10  TUHAN berkata, "Bernyanyilah dengan gembira hai penduduk Yerusalem! Aku akan tinggal di tengah-tengahmu!"
  • Kol 3:16  Hendaklah ajaran-ajaran Kristus yang penuh berkat meresap ke dalam hatimu. Hendaklah kalian saling mengajar dan saling memberi nasihat sebijaksana mungkin. Nyanyikanlah mazmur dan puji-pujian serta lagu-lagu rohani; bernyanyilah untuk Allah dengan perasaan syukur di dalam hatimu.†

Mejuah-juah. Tuhan Yesus Si Masu-masu. :-)


 

Sample text

Sample Text

Sample Text

---> suported by: http://www.blogger.com